안녕 하세요..!!
Lama sudah gak nulis di blog ini, saat ini lagi gegap gempitanya SEA Games 2013 Myanmar. Dan sejauh ini masih tetep ya hasilnya di peringkat empat. Terus nih, ngomong-ngomong peringkat empat jadi keingetan sama bulan September - Oktober lalu.
Alhamdulillah dengan doa dan kerja keras serta kesungguhan, tahun ini kembali diberi kesempatan untuk berinteraksi lagi dengan orang-orang yang luar biasa di Negeri Gingseng di tahun 2013. Tahun lalu fokusnya di Pyeongtaek dan Seoul. Tahun ini alhamdulillahnya bisa lebih merambah pelosok dan banyak hiburannya.
Diceritakan pada saat itu saya mengikuti sebuah festival dan sebuah perlombaan. Kegiatan itu dilaksanakan di beberapa Kota yaitu:
1. Sancheon,
2. Hapcheon,
3. Cheonan (hampir ngubek-ngubek semua tempat ramainya), dan
4. Seoul (Myongdong, Namdaemun, dan Dongdaemun).
Tahun ini saya ga diributkan oleh Passport dan Visa soalnya saya sekarang lebih prepare karena keharusan kesiapan untuk kejuaraan tersebut. Dan denga niatnya saya membuat baju adat sendiri demi kenyamanan disana. Oh ya kebetulan di Korea saat saya mau kesana ternyata musimnya akhir musim gugur dan awal musim dingin. Ini yang saya ga prepare. Kurang banyak bawa baju hangat, tapi itu ga melunturkan semangat saya.
Tips 1: kalau berniat ke Korea alangkah baiknya kalian check kurs di HanaBank jangan di Indonesia. Baiknya 1/4 uang kalian boleh di tukar di Indonesia selebihnya saya sarankan di Korea. Pas keluar Bandar Udara Incheon kalian bakal nemu kios-kios kecil di sana. Kalian tau, disini 1000 won = 11.000 rupiah di Korea 1000 won = 7.700 rupiah. Jadi alangkah baiknya kalian check terlebih dahulu kurs di HanaBank atau CitiBank selain itu adalah bank asal Korea, setidaknya hemat uang juga kan?
Yang pertama di Sancheon dan Hapcheon kami mengikuti kegiatan Tripitaka Festival. Kebetulan di dua tempat ini hanya diselenggarakan parade dan single performance tanpa kejuaraan. Di dua tempat ini kami bertemu dengan kawan dari Taiwan dan Singapura. Disini (Hapcheon) kami festival tanpa penonton dan itu bener-bener wasting time banget. Kami sempat kesal dengan panitia, namun kekesalan kami terobati dengan adanya parade di Sancheon lalu kembali perform di Hapcheon. Lalu esoknya perform di atas panggung. Dan diakhiri dengan Tracking menuju Buddha Temple Hein Sa yang katanya temple buddha pertama (bocoran, orang korea seneng banget menyebut mereka yang pertama). Selama kami di festival pertama hampir setiap hari diguyur hujan dari mulai sedang sampai berat dengan suasana pagi yang diselimuti kabut. Karena hujan tiap hari, akhirnya mau ga mau baju kita dicuci dan karena kami gak pernah ketemu sama matahari, jdinya kami ngeringin baju dengan hair dryer hahahahaha. Oh iya, tempat kami menginap yaitu Gaya San Hotel. Dekat dengan National Park.
Tips 2: kalian bener-bener harus prepare segala macem termasuk perhitungan musim. Alangkah baiknya kalau kalian kebetulan berangkat dipenghujung musim gugur, baiknya prepare payung atau raincoat. Juga bekal ganti sepatu atau sandal.
Selanjutnya tibalah kami di acara Cheonan World Dance Festival 2013. Bertempat di Cheonan dan Seoul. Hurricane Hotel adalah tempat persinggahan kami menghadapi kejuaraan tahunan ini. Kebetulan saat itu ada belasan negara yang ikut ajang ini, diantaranya:
1. Korea Selatan (sebagai tuan rumah sekaligus peserta namun diikutsertakan dalam kejuaraan tuan rumah)
2. Indonesia 1
3. Indonesia 2
4. Jepang 1
5. Jepang 2
6. Mexico 1
7. Mexico 2
8. Philiphine
9. Taiwan
10. China
11. India
12. Poland
13. Czech
14. France
15. Buryatia
16. Bashkortostan
17. Malaysia
18. Singapura
19. Guam
Disini kami melalui beberapa tahap, yaitu Opening Ceremony, Parade, Penyisihan 10 menit, kunjungan dan pengenalan budaya, dan Final sekaligus Closing Ceremony.
Parade dilaksanakan dua kali di Cheonan dan satu kali di Myongdong, Seoul. Dan hasil dari jerih payah kami, dihargai dengan peringkat empat. Dan semua diobati dengan tracking menuju Namsan Tower, belanja di Namdaemun, serta bertukar cinderamata termasuk saya mendapat syal dari entah itu Buryatia atau France entahlah saya lupa hahahaha. Setiap hari suhu disini hampir tak lebih dari 14 derajat bahkan bisa sampai 4 derajat. Mungkin Bandung dan Puncak Bogor pun kadang tidak sampai segitu. Hahaha
Sekelumit kisah dari Korea Selatan, entah kenapa jadi bertekad balik lagi kesana. Untuk foto menyusul! Hehehe